Susi: Makan Ikan Tongkol dan Mujair yang Produk Lokal, Jangan Salmon | RADAR RAKYAT -->

Susi: Makan Ikan Tongkol dan Mujair yang Produk Lokal, Jangan Salmon



 Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiatuti saat memberikan kuliah umum kepada ribuan mahasiswa baru ITB di Sabuga, Jumat (18/8/2017). (TRIBUNJABAR.CO.ID/REZEQI HARDAM SAPUTRO)

RadarRakyat.Info-Saat memberikan kuliah umum di hadapan ribuan mahasiswa baru Institut Teknologi Bandung (ITB), Jumat (18/8/2017), Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mendapatkan pertanyaan dari seorang mahasisiwa mengenai harga ikan yang dinilai masih mahal.

"Bu katanya tadi jumlah ikan kita di laut Indonesia meningkat, tapi kenapa harga ikan laut semisal tuna harganya masih mahal?" tanya Ramandini, mahasiswa baru Teknik Sipil ITB.

Usai menerima pertanyaan tersebut, dengan santai Menteri Susi Pudjiastuti mengatakan harga daging sapi lebih mahal daripada harga ikan.

"Semahal-mahalnya daging ikan pasti lebih murah daripada harga daging (sapi)," ujar Menteri Susi Pudjiastuti dan langsung disaut gemuruh tepuk tangan dari ribuan mahasiswa.

Susi mengatakan, 80 persen daging sapi di Indonesia adalah hasil impor. Dia menyebutkan, sebaiknya kurangi makan daging sapi dan perbanyak makan ikan.

"Makan ikan tongkol dan mujair yang merupakan produk dalam negeri, jangan ikan salmon," ujar Susi yang langsung membuat ribuan mahasiswa tertawa.

Selain itu menteri yang hanya mengenyam pendidikan hingga sekolah menengah pertama ini juga mengatakan ikan adalah satu-satunya produk Indonesia yang menyebabkan deflasi bukan inflasi. (Tribun Jabar/ Rezeqi Hardam Saputro)

(Bdk)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Susi: Makan Ikan Tongkol dan Mujair yang Produk Lokal, Jangan Salmon"

Posting Komentar