RadarRakyat.Info-Presiden
Joko Widodo (Jokowi) menganugerahkan Tanda Kehormatan Bintang Republik
Indonesia Adipurna kepada Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Aziz al-Saud.
Penyerahan tanda kehormatan tersebut dilakukan di Istana Kepresidenan Bogor,
seusai keduanya melaksanakan pertemuan bilateral, Rabu (1/3).
Penyerahan
tanda kehormatan tersebut didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia
Nomor 22/TK/Tahun 2017. Berdasarkan keterangan tertulis Kepala Biro Gelar,
Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan Laksma TNI Suyono Thamrin, tanda kehormatan
tersebut diberikan sebagai penghargaan atas jasa Raja Salman yang membawa
Kerajaan Arab Saudi melakukan kerja sama di berbagai bidang dengan Indonesia.
Selain itu,
pemberian tanda kehormatan tertinggi tersebut juga mempertimbangkan ikhwal
timbal balik yang dilakukan oleh Raja Salman ke Presiden Jokowi.
Sebelumnya,
Presiden Joko Widodo juga dianugerahkan oleh Raja Salman, yaitu tanda
kehormatan (Star of the Order of King Abdul Aziz Al-Saud Medal) di Istana
Al-Salam Diwan Malaki, Jeddah, 12 September 2015. (ma)
Related Posts :
Cuekin Surat Permintaan Ulama, Jokowi Masih Bela Ahok
RadarRakyat.Info-Presiden
Jokowi masih membela Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan tidak menanggapi
surat permintaan ulama yang meminta m… Read More...
28 Anggota DPRD DKI Pendukung Agus-Sylvi Deklarasi untuk Anies-Sandi
RadarRakyat.Info-Wakil Ketua
Tim Kampanye Anies-Sandi, Mohamad Taufik menyebutkan, sebanyak 28 anggota DPRD
DKI Jakarta eks pendukung Agus… Read More...
Waspada Modus Nasionalisme Freeport,Demokrat : Tanya Jokowi Dulu Marah Sama Papa Sekarang Penuh Kasih Sayang
RadarRakyat.Info-Ketua DPP
Partai Demokrat, Andi Arif mengatakan sikap pemerintah terhadap PT Freeport
Indonesia harus dikritisi.
Sep… Read More...
Presiden nya Memang Siapa??,Megawati Telepon Mendagri, Minta Pelaksanaan Pilgub DKI Diperbaiki,
RadarRakyat.Info-Ketua Umum
PDIP Megawati Soekarnoputri menyoroti pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil
Gubernur DKI Jakarta yang masih… Read More...
PAN, PKB dan PPP Deklarasi Dukung Anies-Sandi
RadarRakyat.Info-Tiga partai
pendukung pasangan Gubernur DKI Agus-Sylvi pada Pilgub DKI putaran pertama,
kini menyatakan dukungan kepada p… Read More...
0 Response to "Jokowi anugerahkan Raja Salman Tanda Kehormatan Bintang RI Adipurna"
Posting Komentar