Suararakyat - Setelah Golkar, kini giliran Partai Nasdem yang mengusung eks Pangkostrad Letjen Edy Rahmayadi sebagai Bakal Cagub Sumatera Utara. Partai NasDem mengalihkan dukungan dari Gubernur Sumut petahana Tengku Erry Nuradi.
"Ada penyerahan surat pengusungan. Sementara kami schedule begitu untuk Pak Edy ke DPP NasDem," ujar Sekjen NasDem Johnny G Plate kepada wartawan, Jumat (5/1/2018).
"Paslon Pilkada Sumut, Edy dengan Ijeck (Musa Rajekshah)," tambahnya.
Bisa saja, Pilgub Sumut kini tinggal pertarungan Djarot Saiful Hidayat versus Letjen Edy Rahmayadi.
Sebelum Golkar dan NasDem, Edy telah mendapatkan dukungan dari Gerindra (13 kursi), PKS (9 kursi), dan PAN (6 kursi). Total 50 kursi DPRD didapatkan Edy dari syarat 20 kursi.
Sementara itu, Djarot, yang baru diusung PDIP, mentok di angka 16 kursi DPRD. Djarot memang belum mendapatkan tiket Pilgub Sumut, tapi PDIP sedang mengusahakannya.
Masih ada beberapa partai yang belum menyatakan diri secara resmi mengusung calon di Pilgub Sumut 2018. Mereka adalah Partai Demokrat (14 kursi), Hanura (10 kursi), dan PPP (4 kursi).
0 Response to "Setelah Golkar, Kini Nasdem Usung Letjen Edy Rahmayadi di Pilgub Sumut"
Posting Komentar